Soal IPA Kelas 5 SD Tentang Materi dan Perubahannya, Lengkap dengan Kunci Jawaban
Hai Sobat Guru Penyemangat, tahukah Sobat tentang apa saja materi yang jika dikumpulkan bisa untuk membuat kertas?
Ya, kertas dapat dibuat dari kumpulan serat kayu yang disusun dan diolah sedemikian rupa. Peljaran seperti ini dapat Sobat temui di mapel IPA Kelas 5 SD tentang materi dan perubahannya.
Ada begitu banyak materi di dunia ini dan juga di sekitar kita. Masing-masing materi tersebut bakal menghadirkan perubahan yang berbeda jika dipanaskan, digembungkan, dicairkan hingga dibekukan.
Nah berikut ada soal IPA kelas 5 SD tentang materi dan perubahannya lengkap dengan kunci jawaban dan cocok untuk latihan soal.
Mari disimak ya:
Soal IPA Kelas 5 SD Tentang Materi dan Perubahannya Pilihan Ganda
Soal IPA Kelas 5 SD Tentang Materi dan Perubahannya. Dok. GuruPenyemangat.com |
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan cara memberi tanda silang (x) pada salah satu opsi A, B, C atau D yang dianggap benar!
1. Serat yang disusun teratur dapat…
a. Kain
b. Benang
c. Pakaian
d. Kertas
KUNCI JAWABAN: B
2. Benang nilon terbuat dari….
a. Hewan
b. Tumbuhan
c. Ulat sutra
d. Bahan sintesis
KUNCI JAWABAN: D
3. Benang yang ditenun menghasilkan….
a. Serta
b. Wol
c. Kain
d. Kertas
KUNCI JAWABAN: C
4. Kain dan serat kapas bersifat….
a. Menyerap air
b. Menyerap cahaya
c. Menolak air
d. Menolak cahaya
KUNCI JAWABAN: A
5. Kain sutra berasal dari…
a. Kapas
b. Kepompong ulat sutra
c. Lebah
d. Poliester
KUNCI JAWABAN: B
6. Kain sintesis bersifat….
a. Nyaman dipakai
b. Menyerap air
c. Kuat
d. Mudah sobek
KUNCI JAWABAN: C
7. Buku yang kita gunakan dibuat dari….
a. Kertas
b. Kain
c. Serat
d. Benang
KUNCI JAWABAN: A
8. Kertan HVS bagus untuk menulis karena….
a. Menyerap tinta
b. Antisobek
c. Tidak menyerap air
d. Tebal
KUNCI JAWABAN: A
9. Bubur kertas disebut…
a. Kanji
b. Web
c. Selulosa
d. Pulp
KUNCI JAWABAN: D
10. Bijih besi padat dipanaskan hingga berbentuk cair. Dalam peristiwa tersebut, bijih besi mengalami perubahan…
a. Bentuk dan warna
b. Warna, bentuk, dan wujud
c. Wujud, warna, bau, dan bentuk
d. Kekerasan, bentuk, warna, dan wujud
KUNCI JAWABAN: D
11. Gerabah termasuk jenis kerajinan buatan manusia. Perubahan yang terjadi pada tanah liat ketika dibuat gerabah yaitu…
a. Baunya
b. Bentuknya
c. Suhunya
d. Wujudnya
KUNCI JAWABAN: B
12. Titik air yang ada di daun ketipagi hari merupakan hasil peristiwa…
a. Penyubliman
b. Pembekuan
c. Pencairan
d. Pengembunan
KUNCI JAWABAN: D
13. Ibu meletakan kamper di lemari pakain. Benda ini akan hilang setelah satu minggu, peristiwa yang terjadi pada kamper disebut…
a. Menyublim
b. Melenyap
c. Membeku
d. Menghilang
KUNCI JAWABAN: A
14. Nasi yang semua padat dapat berubh bentuk menjadi lembek karena mengalami…
a. Pencampuran
b. Pembusukan
c. Pendinginan
d. Pembakaran
KUNCI JAWABAN: B
15. Roti kering lebih tahan lama dibandingkan roti basah. Peristiwa yang menyebabkan roti basah tidak tahan lama yaitu…
a. Pencampuran
b. Pendinginan
c. Pembusukan
d. Perkartan
KUNCI JAWABAN: C
16. Pagar sekolah Amir berkarat. Peristiwa tersebut menunjukan bahwa pagar sekolah Amir terbuat dari…
a. Kayu
b. Bata
c. Besi
d. Batu
KUNCI JAWABAN: C
17. Pada musim panas, pintu rumah Pak Karsa menjadi lebih luas. Perubahan ukuran pintu Pak Karsa bersifat…
a. Tetap
b. Tidak tetap
c. Sementara
d. Sebentar
KUNCI JAWABAN: C
18. Sayur sawi yang ada di kulkas akhirnya layu. Perubahan ini bersifat…
a. Tetap
b. Tidak tetap
c. Sementara
d. Sebentar
KUNCI JAWABAN : A
19. Contoh perubahan benda secara fisik yaitu…
a. Nasi menjadi bubur
b. Beras menjadi nasi
c. Buh menjadi matang
d. Es manjadi uap
KUNCI JAWABAN: D
20. Wujud cair berubah menjadi padat dapat terjadi karena proses…
a. Pemanasan
b. Pembakaran
c. Pendinginan
d. Pengembunan
KUNCI JAWABAN: C
Boleh Baca: Soal IPA Materi Penyesuaian Diri Makhluk Hidup Terhadap Lingkungannya
Soal IPA Kelas 5 SD Tentang Materi dan Perubahannya Bagian Esai
Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat, padat, dan jelas!
1. Daging ayam yang dimasukkan ke dalam freezer akan menjadi keras. Daging ini mengalami…
KUNCI JAWABAN:
Pembekuan
2. Mendinginkan suatu benda-benda suhu nol derajat akan mengubah … benda.
KUNCI JAWABAN:
Sifat.
3. Apakah yang menyebabkan logam berkarat….
KUNCI JAWABAN:
Logam dapat berkarat jika tidak dilapisis dan berhubungan langsung dengan udara bebas.
4. Perubahan sifat benda apakah yang terjadi karena pengaruh mikroba…
KUNCI JAWABAN:
Pembusukan mengubah bau dan warna benda.
5. Apakah web itu? jelaskan!
KUNCI JAWABAN:
Web adalah endapan serat pulp.
6. Apakah yang dimaksud dengan perubahan fisika? sebutkan contohnya!
KUNCI JAWABAN:
Perubahan fisika bersifat sementara contohnya pembekuan dan pencairan.
7. Sebutkan macam-macam perubahan yang dapat terjadi pada benda!
KUNCI JAWABAN:
a. Perubahan wujud
b. Perubahan bentuk
c. Perubahan warna
d. Perubahan kekerasan
e. Perubahan bau
f. Perubahan kelenturan
8. Mengapa terjadinya hujan termasuk perubahan sifat benda yang bersifat sementara…
KUNCI JAWABAN:
Hujan merupakan siklus air yang berupa penguapan dan pengembungan. Proses ini terjadi karena perubahan fisika yang dapat berulang.
9. Besi akan memuai apabila terkena…
KUNCI JAWABAN:
Panas
10. Pelarutan gula dalam air merupakan contoh perubahan sifat benda yang bersifat…
KUNCI JAWABAN:
Tetap.
Boleh Baca: Soal IPA Materi Sifat-Sifat Cahaya dan Pemanfaatannya
Semoga bermanfaat ya
Salam.
Posting Komentar untuk "Soal IPA Kelas 5 SD Tentang Materi dan Perubahannya, Lengkap dengan Kunci Jawaban"
Posting Komentar
Berkomentarlah sesuai dengan postingan artikel. Mohon maaf, link aktif di kolom komentar tidak akan disetujui.
Diperbolehkan mengutip tulisan di blog Guru Penyemangat tidak lebih dari 30% dari keseluruhan isi (1) artikel dengan syarat menyertakan sumber. Mari bersama-sama kita belajar menghargai karya orang lain :-)