Dear Cat Lovers, Inilah Kelebihan dan Kekurangan Makanan Kucing Cat Choize
Kelebihan dan Kekurangan Makanan Kucing Cat Choize. Dok. Gurupenyemangat.com diolah dari sumber: perfectcompanion.co.id |
Bagi para pecinta kucing di manapun dirimu berada rasanya sudah tidak asing lagi dengan salah satu produk bernama Cat Choize.
Ya, bukan tanpa alasan. Makanan kucing yang satu ini memang banyak digemari oleh para pengasuh kucing, baik itu kucing kampung maupun kucing rumahan. Termasuk aku sendiri.
Sebagaimana kita ketahui, produk Cat Food bernama Cat Choize ini adalah keluaran dari Perfect Companion Group (PCG) yang merupakan perusahaan makanan hewan peliharaan terkemuka di dunia.
Perusahaan multinasional yang sudah memiliki ratusan ribu karyawan ini terus berusaha untuk menyediakan makanan hewan peliharaan premium karena biar bagaimanapun hewan itu adalah sahabat terbaik seumur hidup.
Alhasil, kehadiran Cat Choize juga diharapkan dapat memenuhi nutrisi hewan peliharaan seperti kucing.
Lalu, seperti apa sih kelebihan dan kekurangan Cat Choize ini? Soalnya merk makanan kucing cukup variatif, kan?
O ya, sebelum Gurupenyemangat.com membahas berbagai keunggulan dan kelemahan, sejatinya produk Cat Choize ini terdiri atas 4 jenis.
Aca Cat Food Cat Choize yang mengandung nutrisi lengkap, Cat Food Cat Choize Kitten yang spesial untuk nutrisi anak kucing, Cat Food Cat Choize Plus dengan bahan yang berkualitas tinggi, dan ada pula Cat Choize Salmon. Cat Choize Salmon 800Gram Rp17.950 di Shopee. Beli di sini: Beli
Kelebihan Makanan Kucing Cat Choize
Kelebihan Makanan Kucing Cat Choize. Dok. Gurupenyemangat.com |
Secara umum, seorang Cat Lover dalam membeli makanan kucing biasanya akan mempertimbangkan nutrisi, vitamin, mineral, hingga kebermanfaatannya bagi si meong.
Maka dari itu, mari kita review dan bedah keunggulan alias kelebihan Cat Food dengan merk Cat Choize:
1. Cat Choize Baik untuk Kesehatan Gigi Kucing
Produk yang satu ini terutama Cat Choize dengan bungkus warna hijau memiliki tekstur kibble yang renyah.
Dibuatnya tekstur ala kibble ini bukan tanpa alasan karena ke depannya akan mampu membantu mengurangi pertumbuhan karang gigi.
Lebih dari itu, kucing yang rutin mengonsumsi Cat Choize (dengan takaran normal) giginya akan bertambah putih. Dengan kandungan okasium, fosfor, dan vitamin D, produk yang satu ini bakal membantu memperkuat tulang dan gigi si meong.
Sebagaimana kita ketahui, gigi dan cakar adalah senjata utama kucing dalam mempertahankan hidupnya.
Bayangkan bila gigi kucing mudah rapuh atau berkarang. Bisa-bisa nanti kucing mengalami sakit. Dan sedihnya, kalau kucing sudah merasa sakit, si imut tidak memiliki nafsu makan.
Lihat Makanan kucing cat choize adult & Kitten all varian 800gr & 1kg di Shopee. Klik di sini
2. Menunjang Fungsi Pencernaan Kucing Secara Optimal
Pernahkah dirimu melihat kotoran kucing yang isinya daun hijau atau sejenisnya? Yup. Terkadang ada berbagai makanan kucing yang tidak mampu dicerna secara optimal.
Meski begitu, Cat Choize hadir dengan kandungan nutrisi Crude Fiber alias serat dasar yang berguna untuk menunjang fungsi pencernaan kucing yang optimal.
Semakin optimal siklus pencernaan makanan, semakin baik bagi kucing terutama untuk menyerap kandungan protein, lemak, hingga nutrisi makanan lainnya.
3. Cat Choize Menyehatkan Kulit dan Bulu Kucing
Dalam produk Cat Choize terkandung asam lemak, omega 6 dan zinc yang ketiganya sangat berguna untuk menyehatkan kulit dan bulu kucing.
Para Cat Lovers pasti sedih jikalau suatu hari melihat bulu kucing kesayangannya yang sering rontok atau bahkan kulit si puspus yang kurang sehat.
Fenomena tersebut terjadi bukanlah tanpa alasan melainkan gara-gara si kucing yang kekurangan asupan nutrisi.
Cat Choize Adult Tuna 800 Gram. |
4. Meningkatkan Fungsi Mata Kucing
Dear Cat Lovers, ternyata di setiap kibble renyah Cat Choize sudah terkandung nutrisi taurin yang berguna untuk meningkatkan visibilitas penghilatan si muezza tersayang.
Sebagaimana yang kita cermati bersama, eksistensi penglihatan sangat penting bagi kehidupan kucing. Tambah lagi hewan peliharaan yang imut ini sering aktif pada malam hari.
Ya, terkadang si kucing ingin menangkap mangsa seperti cicak, belalang, atau bahkan tikus yang sesekali masuk rumah, kan?
5. Cat Choize Kitten Mengandung Protein Kualitas Tinggi
Terkhusus produk Cat Choize Kitten (kemanasannya warna pink) terkandung nutrisi yang sangat baik untuk tumbuh kembang anak kucing.
Pada setiap kibble renyahnya sudah disisipkan protein dari ikan tuna asli, susu, dan ayam yang berguna untuk pertumbuhan dan perkembangan otot anak kucing.
Lebih dari itu, kandungan selenium dan vitamin E juga membantu si imut agar lebih kebal terhadap penyakit.
Ya, pada akhirnya, Cat Choize hadir untuk memberi manfaat bagi kucing terutama dari segi kesehatan secara keseluruhan.
Lihat CAT CHOIZE KITTEN 1KG - Makanan Anak Kucing Kitten Cat Choize 1 KG di Shopee. Klik di sini
6. Cat Choize Bebas Babi alias Halal
Nah, bagi kita para Cat Lovers muslim tentu akan berpikir berkali-kali untuk membeli makanan kucing.
Beruntungnya, Cat Choize hadir sebagai asupan nutrisi yang bebas babi sehingga dapat dikatakan bahwa produk ini halal.
Selain itu, Cat Choize pula tidak mengandung pewarna buat (No Artificial Color) sehingga aman untuk dikonsumsi baik oleh kucing kampung, kucing persia, kucing anggora, dan jenis lainnya.
Kekurangan Cat Choize untuk Kucing
Kekurangan Cat Choize. Dok.perfectcompanion.co.id |
Lihat produk Cat Choize Cat Food Tuna & Salmon 20 kg di Shopee. Klik di sini
Cat Choize Adult 20Kg. |
Setiap produk tentu memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Tidak terkecuali, Cat Choize pula demikian.
Berdasarkan pengalaman Gurupenyemangat.com memberi makan Cat Choize pada kucing, berikut kekurangan yang aku temui:
1. Tidak Semua Kucing Menyukai Cat Choize
Ya, barangkali kucing juga sama dengan manusia ya, terkadang mereka mau makan tapi pilih-pilih.
Dari 5 kucing yang aku beri asupan Cat Choize, ada seekor kucing yang kurang begitu suka dengan produk makanan yang satu ini.
Selain karena mungkin baunya yang agak menyengat bagi kucing, kibble yang renyah ini sesekali cukup keras untuk dikunyah oleh si meong.
Pada akhirnya, kucingku hanya mau mengonsumsi beberapa butir Cat Choize.
2. Cat Choize Tidak Mengurangi Bau Kotoran Kucing
Sama seperti di saat kita mengonsumsi obat-obatan, biasanya air kencing maupun kotoran manusia jadi sangat menyengat.
Aku rasa, kisah tersebut sebelas dua belas dengan kucing. Mengapa kotoran kucing menjadi sangat bau? Alasannya ialah karena kucing baru saja mengonsumsi vitamin tingkat tinggi.
Pada Cat Food merk Cat Choize belum ada zat pengurang bau kotoran kucing. Maka dari itu, sebaiknya campurkan Cat Choize dengan makanan lain. Ya, kalau untuk kucing kampung, Cat Choize bisa dicampur dengan nasi.
***
Baiklah. Demikian tadi obrolan kita tentang makanan kucing Cat Choize.
Semoga bermanfaat.
4 komentar untuk "Dear Cat Lovers, Inilah Kelebihan dan Kekurangan Makanan Kucing Cat Choize"
Sayang, saya tidak punya kucing, tapi makanannya ada karena sering ada kucing tetangga bertamu.
Nah, mending pelihara kucing jg Bu.
Tp hal tersebut bisa saja terjadi jika tuannya sering gonta ganti merek makanan kucing.
Salam
Berkomentarlah sesuai dengan postingan artikel. Mohon maaf, link aktif di kolom komentar tidak akan disetujui.
Diperbolehkan mengutip tulisan di blog Guru Penyemangat tidak lebih dari 30% dari keseluruhan isi (1) artikel dengan syarat menyertakan sumber. Mari bersama-sama kita belajar menghargai karya orang lain :-)