Contoh Karangan dan Cerita Tentang Pengalaman di Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah
Karangan dan Cerita Pengalaman Tahun Baru Islam. Dok. GuruPenyemangat.com |
Akhirnya kita kembali tiba di momentum yang berbahagia bernama Tahun Baru Islam.
Siapa sangka kita telah duduk di awal Muharram 1445 Hijriah. Rasa-rasanya waktu begitu cepat berlalu, ya, terutama semenjak Nabi Muhammad melaksanakan hijrah pada tahun 622 M.
Berbicara tentang Tahun Baru Islam alias Tahun Baru Hijriah, sudah pasti kita semua punya beragam kisah dan cerita.
Entah itu di desa maupun di sekolah biasanya selalu ada kegiatan-kegiatan Islam yang menarik sekaligus menjadi pengalaman berharga.
Khusus di sekolah, tidak jarang pula guru meminta para siswa untuk menuliskan kembali akvitas siswa dan pengalaman mereka selama mengikuti berbagai kegiatan di bulan Muharram.
Sejatinya menulis cerita maupun karangan tentang Tahun Baru Islam 1445 Hijriah itu tidak sulit. Kalian bisa mulai dengan pengalaman pribadi.
Berikut disajikan contoh karangan dan cerita tentang pengalaman di Tahun Baru Islam dan menyambut bulan Muharram yang singkat.
Mari disimak ya:
Contoh Karangan dan Cerita Tentang Pengalaman di Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah
Contoh 1
Pengalamanku Mengikuti Lomba Mengaji Daring 1 Muharram
Bismillah. Assalamualaykum. Hai, teman-teman. Perkenalkan namaku Dina. Aku sekarang duduk di kelas V SD Kota Bengkulu. Kali ini, aku ingin berbagi kisah dari karanganku di Tahun Baru Islam 1445 H.
Seperti kita ketahui, 1 Muharram 1445 Hijriah adalah bulan pertama dalam Kalender Islam. Karena sekarang situasinya pandemi sudah mulai menghilang, kegiatan yang mengundang keramaian sudah diperbolehkan..
Walau begitu, perangkat masjid bersama Rohis di desaku tidak habis ide dan mencoba cara baru. Mereka bersama-sama menggelar kegiatan Muharram secara online untuk menyemarakkan Tahun Baru Islam.
Kebetulan aku sendiri ikut lomba mengaji daring. Adapun surah yang wajib kami baca adalah ayat-ayat khusus tentang hijrah yaitu QS An-Nisa ayat 97-100.
Sekitar 2 hari sebelum 01 Muharram 1445 H aku sudah rutin belajar dengan Ayah maupun Ibu ketika keduanya sedang santai. Dan alhamdulillah, sekarang video lomba mengaji daring sudah aku bagikan di YouTube.
Ya, mudah-mudahan aktivitasku mengikuti lomba mengaji daring dapat menjadi motivasi baik untuk diriku dan teman-teman sekalian.
Demikianlah karanganku tentang pengalaman di Tahun Baru Islam 1445 H. Wassalamualaikum.
Contoh 2
Kisahku Mengikuti Pekan Online Memperingati Tahun Baru Islam 1445 H
Assalamu’alaykum, teman. Wah, kisah Dina tadi sangat menarik, ya. Nah, aku juga punya pengalaman menyenangkan nih dalam suasana Tahun Baru Islam 1445 H.
O ya, perkenalkan namaku Arifin dan sekarang duduk di kelas 5 SD. Hampir mirip dengan Dina, aktivitasku selama 1 Muharram 1445 H adalah mengikuti pekan online keagamaan yang diadakan sekolah.
Pekan online adalah sejenis kegiatan lomba keagamaan yang digelar secara daring. Kita bisa mengikuti lomba azan, kaligrafi, hingga lomba kultum.
Kebetulan dalam pekan online aku mengikuti lomba azan. Soalnya di masjid dekat rumah aku sering disuruh mengumandangkan azan. Siapa tahu bisa menang, kan? Hehehe
Menang atau kalah tidaklah masalah, soalnya aku ingin ikut bersemangat dan berbahagia di suasana Tahun Baru Islam 1445 H. Tahun yang baru, semangat juga harus baru. Demikianlah ceritaku. Wassalamualaikum.
Boleh Baca: Contoh Cerpen Tahun Baru Islam 1445 Hijriah
Contoh 3
Cerita Cenna Membuat Video Pendek Bertema Hijrah Nabi Muhammad SAW
Assalamu’alaykum, teman-teman semua. Perkenalkan nama Saya Cenna. Di sini saya akan mengisahkan hasil karangan saya mengenai pengalaman di Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.
Kebetulan aktivitas Saya beberapa hari ini adalah membuat video pendek bertema Hijrah Nabi Muhammad SAW.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama, Tahun Baru Islam itu identik dengan Hijrah Rasulullah dari Kota Mekkah ke Madinah.
Waktu itu kegiatan dakwah Nabi terus diancam bahkan membahayakan diri Beliau. Alhasil, Allah memerintahkan Rasulullah untuk berhijrah.
Dalam membuat video pendek, Saya terlebih dahulu membaca, menghafal, memahami, hingga mendengar bacaan sendiri. Bahkan, untuk kegiatan perekaman video pendek dengan durasi 2 menit ini Saya butuh 4 kali ulang.
Harapannya, semoga bisa bermanfaat bagi kita semua terutama Saya sendiri. Mari kita sama-sama berbenah dan memperbaiki diri di momen Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.
Demikian karangan Saya tentang pengalaman di 1 Muharram. Banyak maaf, dan Wassalamualaikum.
Contoh 4
Cerita dan Pengalamanku Membaca Al-Quran Bersama Keluarga Menyambut 1 Muharram 1445 Hijriah
Assalamu’alaykum, teman. Alhamdulillah, ya. Saat ini kita sudah sama-sama singgah di bulan yang baru bernama Muharram.
Dalam kalender Islam atau yang disebut juga kalender Hijriah, awal bulan bulan Januari tapi Muharram, dan akhir bulannya adalah Dzulhijjah.
O ya, perkenalkan nama Saya Indah dari kelas VI SD Kota Penyemangat. Saya ingin bercerita tentang pengalaman di Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.
Di awal Muharram ini, Saya dan keluarga kembali menjalankan aktivitas rutin setiap kali hari-hari besar Islam tiba. Ya, kami sekeluarga melaksanakan kegiatan tadarusan alias membaca Al-Quran bersama-sama lalu ditutup dengan doa.
Adapun Surah yang kami baca adalah Juz 30. Sebelum membaca Al-Quran, bersama-sama kami memulai dengan membaca Ummul Kitab Surah Al-Fatihah, kemudian dilanjutkan dengan membaca secara bergiliran setiap satu Surah.
Kegiatan membaca Al-Quran ini kami tutup dengan doa yang dipimpin oleh Ayah Saya, dan setelah itu kami makan bakso bersama.
Walaupun sekarang Tahun Baru Islam 1445 H masih berada di suasana pandemi, namun kami tetap bahagia. Harapannya, semoga cahaya Islam semakin terang menyinari diri, hati, dan bumi.
Baiklah. Demikian tadi cerita tentang kegiatan Saya selama Tahun Baru Islam 1445 H. Mohon maaf atas segala kesalahan. Wassalamualaikum.
Contoh 5
Pengalamanku Liburan di Rumah Aja Selama Tahun Baru Islam 1445 H
Bismillahirrohmanirrohim. Assalamu’alaykum, teman-teman. Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga sehat-sehat saja, ya. O ya, perkenalkan namaku Arif. Aku akan bercerita tentang pengalaman liburan selama Tahun Baru Islam 1445 H.
Pada momentum 1 Muharram tahun ini kita memang cukup kesulitan. Alasannya karena Indonesia sedang menghadapi masa sulit di bidang ekonomi dan sedang melakukan pemulihan selepas pandemi.
Berbagai kegiatan hingga aktivitas belajar di sekolah pun harus dimulai dari rumah. Demikian juga dengan liburan di Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.
Aku bersama keluarga pun memutuskan untuk berdiam di rumah saja sembari melakukan aktivitas yang bermanfaat.
Dalam memeriahkan Tahun Baru Islam yang jatuh pada tanggal 10 Agustus 2021 ini aku diminta oleh Bunda untuk membaca buku Islam terutama tentang Nabi Muhammad. Judulnya Sirah Nabawi.
Dengan membaca buku tersebut diharapkan aku bisa memetik teladan dan pelajaran berharga dari kehidupan Nabi, akhlak Nabi, hingga perjuangan Rasulullah SAW dalam menerangi bumi dengan Cahaya Islam.
Selain itu, aktivitasku di rumah saja yang lainnya yaitu membantu Bunda memasak, menonton film dan video pendek tentang Rasulullah, hingga mendengar murrotal Al-Quran sambil belajar tajwid.
Aku kira berbagai kegiatan ini lebih bermanfaat daripada harus liburan ke tempat wisata di tengah pandemi covid-19.
Demikianlah cerita pendek tentang pengalamanku liburan di rumah saja dalam suasana Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Wassalamualaikum.
Contoh 6
Ceritaku Menghadiri Kegiatan 1 Muharram di Masjid Dekat Rumah
Assalamu’alaykum, teman-teman. Kaifa halukum (Bagaimana kabar kalian)? Semoga sehat-sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT, ya.
Perkenalkan namaku Fathan. Kali ini aku akan menceritakan hasil karanganku di momentum Tahun Baru Hijriah 1445.
Kebetulan pada 01 Muharram ini aku bersama keluarga dan warga desa menghadiri kegiatan peringatan Tahun Baru Islam di masjid Al-Mustaqim yang letaknya tidak jauh dari rumahku.
Kegiatan ini mirip dengan kegiatan lainnya yang bisa digelar pada hari-hari besar Islam. Dimulai pukul 13.00 WIB, dan berakhir dengan shalat Ashar berjamaah di masjid.
Karena sedang pandemi corona, kami wajib menggunakan masker dan menjaga jarak saf antar sesama jamaah.
Kegiatan peringatan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah dimulai dengan dzikir, shalawat Nabi, lalu dilanjutkan dengan ceramah Agama bertema Hijrah Nabi.
Alhamdulillah kegiatan tersebut sangat menyenangkan dan membuat aku semakin semangat untuk belajar Islam.
Demikianlah tadi karangan tentang pengalamanku di momentum Tahun Baru Islam 1445 H. Semoga kita selalu semangat dan sehat, ya. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakuh.
**
Yup. Demikian pula sajian dari Guru Penyemangat mengenai contoh karangan dan cerita tentang pengalaman di Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah.
Mari kita jemput momentum tersebut dan semakin bersemangat meraih pahala seraya menebar benih-benih kebaikan kepada seluruh alam.
Salam.
Baca juga: Cerita dan Karangan Tentang Pengalaman Berbuat Baik Kepada Orang Lain
Posting Komentar untuk "Contoh Karangan dan Cerita Tentang Pengalaman di Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah"
Posting Komentar
Berkomentarlah sesuai dengan postingan artikel. Mohon maaf, link aktif di kolom komentar tidak akan disetujui.
Diperbolehkan mengutip tulisan di blog Guru Penyemangat tidak lebih dari 30% dari keseluruhan isi (1) artikel dengan syarat menyertakan sumber. Mari bersama-sama kita belajar menghargai karya orang lain :-)