Widget HTML #1

Rekomendasi Bimbel Online CPNS dan PPPK Terbaik, Mulai yang Gratis hingga Berbayar

Pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK sudah di depan mata, dan rasanya masing-masing peminat sudah mulai menata strategi persiapan tes demi menggapai kesuksesan.

Strategi persiapan tersebut macam-macam. Ada para sarjana yang mulai mengunduh kisi-kisi tes SKD, membeli buku tryout CPNS di lapak online, hingga bertanya-tanya rutin kepada teman yang kemarin sudah lulus tes.

Bahkan, masih banyak lagi kegiatan lain seperti join seminar lulus CPNS hingga podcast tentang tips dan trik jitu agar dimudahkan menggapai mimpi menjadi ASN.

Apa pun usaha yang dilakukan sejatinya sah-sah saja, selama jalan yang ditempuh adalah kebaikan. 

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan ada usaha lain yang bisa ditempuh oleh calon pelamar CPNS atau PPPK.

Ya. Para sarjana bisa mengikuti bimbel online.

Hari ini, sudah tersedia bimbel online CPNS dan PPPK dari mulai bimbingan gratisan hingga berbayar. Apakah dirimu tertarik?

Sembari menabung minat, akan saya sajikan rekomendasi bimbel online lulus ASN terbaik. Mudah-mudahan salah satunya bisa menjadi jalan kita agar sukses tes CPNS/PPPK.

1. Program Guru Belajar dan Berbagi Seri Belajar Mandiri Calon Guru ASN PPPK

Program Guru Belajar dan Berbagi adalah platform terbaru rilisan Kemendikbud yang bisa pula kita sebut dengan bimbel gratis.

Program yang dapat diakses di laman https://ayogurubelajar.kemdikbud.go.id/seri-pppk/ ini menyajikan berbagai fasilitas premium kepada para guru calon pendaftar seleksi PPPK mulai dari materi tes, latihan-soal PPPK, modul, komunitas hingga tryout online secara gratis.

akun simpkb belajar seri pppk
Tangkapan layar akun SIMPKB Guru Belajar seri PPPK. Dok. Gurupenyemangat.com

Adapun untuk proses login, tiap-tiap guru sudah harus memiliki akun GTK yang nantinya digunakan sebagai surel masuk ke laman SIMPKB. Bagi guru yang belum punya akun GTK, maka silakan lapor ke operator sekolah agar nantinya segera didaftarkan.

2. Tryout SKD dan SKB di Skill Academy by Ruangguru

O ya, bagi kamu yang ingin mencoba beragam tryout CPNS secara online dengan biaya terjangkau, rasanya platform Skill Academy bisa jadi rujukan.

Ya, pada situs yang berteduh di bawah naungan Ruangguru ini tersedia beragam pilihan tryout SKD dan SKB yang lebih spesifik per mata pelajaran yang diampu peserta yang bakal mendaftar CPNS.

Pada tryout SKD sudah disediakan 100 soal latihan yang terdiri atas 35 butir soal TIU, 30 butir soal TKP, dan 30 butir soal TWK. Durasi per 1x tes adalah 90 menit dan nantinya bakal disajikan pembahasan untuk tiap-tiap soal.

Berapa biaya tryout? Setelah saya akses baru-baru ini, biaya tryout adalah Rp31.000 saja untuk masing-masing paket. Jikalau kamu tertarik, silakan kunjungi laman berikut: https://skillacademy.com/search?keyword=CPNS

3. Bimbel CPNS Online dan Tatap Muka AyoCPNS

Bagi para guru maupun sarjana lainnya yang ingin mempersiapkan diri dengan mengikuti bimbel CPNS eksklusif, maka platform AyoCPNS bisa jadi opsi terbaik.

Website pembekalan CPNS yang dapat diakses pada laman https://ayocpns.com/ menyediakan benefit mulai dari akses tryout CPNS berbasis CAT gratis disertai grafik, bimbel premium, hingga bimbel platinum.

Untuk mengikuti bimbel premium, kita perlu merogoh gocek Rp125.000/tahun. 

Tapi tenang! Dengan mengeluarkan uang segitu kita bakal mendapatkan materi SKD terbaru, tryout premium sistem CAT sekaligus pembahasan, analisa statistik, hingga Latihan Soal SKD TWK, TIU dan TKP.

Dan untuk bimbel platinum, biaya daftarnya ialah Rp299.000/tahun dengan benefit premium plus extra tryout hingga pembahasan soal via video. Nah, jikalau Anda tertarik untuk daftar, silakan akses link berikut: https://ayocpns.com/belajar/daftar

4. Bimbingan Belajar Spesialis Test CPNS dan PPPK

Kamu masih bingung menentukan pilihan plafform bimbel online CPNS maupun PPPK? Tenang, barangkali BimbelCPNS juga bisa jadi opsi.

Ya, platform online yang berjargon Pertama, Terbesar, Terbaik, dan Tersiap di Indonesia ini memiliki tenaga pengajar hingga 80% PNS aktif di Kementerian serta berpengalaman lebih dari 10 tahun.

Lebih dari itu, akses belajar platform yang beralamatkan di https://bimbelcpns.com/ sudah tersedia sebanyak 50 kota di Indonesia.

Program regulernya menghadirkan 24x sesi pertemuan Eksklusif SKD, modul dan video pembelajaran Tryout, kitab sukses SKD, grup diskusi, layanan akademik, cek jurusan, hingga tips dan trik lulus tes. Jikalau kamu tertarik silakan kunjungi platform resminya ya.

Baca juga: 3 Platform yang Sediakan Latihan Soal CPNS 2021 Online Secara Gratis dan Lengkap

Demikianlah rekomendasi bimbingan belajar online CPNS dan PPPK terkhusus untuk tahun 2021 yang bisa saja sajikan. Di luar sana masih banyak platform bimbel lain yang bisa jadi juga berkualitas.

Hanya saja, pilihannya tergantung kepada diri kita sendiri. Soal terbaik maupun jaminan lulus juga ditilik dari seberapa seriusnya kita mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi.

Terpenting, selama ada jalan dan peluang, tiap-tiap dari kita punya kesempatan yang sama untuk lulus CPNS dan PPPK. Mari persiapkan diri, bersaing yang sehat, dan semoga lulus ya. Aamiin.

Salam.
Ditulis oleh Ozy V. Alandika

Baca juga:

Guru Penyemangat
Guru Penyemangat Guru Profesional, Guru Penggerak, Blogger, Public Speaker, Motivator & Juragan Emas.

Posting Komentar untuk "Rekomendasi Bimbel Online CPNS dan PPPK Terbaik, Mulai yang Gratis hingga Berbayar"